Para Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) sudah mulai menjajaki tahap Seleksi Kompetensi Dasar (SKD). Terselip cerita menarik dalam tes yang berlangsung sejak (2/9) lalu itu. Salah satu yang ramai menjadi sorotan adalah momen manis seorang ibu yang tampak mendampingi putranya saat mengikuti tes CPNS.
Dalam momen tersebut, sang ibu terlihat menunggu di salah satu sisi gedung. Dengan berpenampilan sederhana, ia tak meninggalkan lokasi selama sang putra melaksanakan ujian. Sementara itu, putranya pun menghampiri dengan berpakaian lengkap sesuai aturan yang ditetapkan. Momen ini ramai tersebar di media sosial, salah satunya juga diunggah oleh akun Instagram @kejati_aceh.
"Kasih ibu terhadap anak tidak terukur dengan apapun #KejaksaanRI #jaksaagung #Jaksa #kejatiaceh #cpns2021," begitu keterangan yang dituliskan.
foto: Instagram/@kejati_aceh
Dalam unggahan lain, terlihat ibu itu bercengkrama dengan putranya. Kemudian seorang petugas pun terlihat menghampiri ibu dan anak tersebut.
Meski terlihat sederhana, namun pemandangan tersebut menjadi pusat perhatian warganet. Banyak yang menyoroti perjuangan seorang ibu dalam mengantarkan anaknya menuju kesuksesan.
Tak bisa dimungkiri, komentar haru pun disematkan untuk ibu dan anak tersebut. Bahkan dalam akun @kejati_aceh, momen itu berhasil menarik perhatian lebih dari 6 ribu pengguna. Bahkan banyak pula yang mendoakan agar anak laki-laki itu bisa lolos dalam tahap seleksi berikutnya.
foto: Instagram/@kejati_aceh
"Dengan kekuatan doa seorang ibu yang mampu menembus langit. InsyaAllah kamu lulus bro.. jaga terus aset terbesar yang ada disampingmu," komentar @dedipurnawan04.
"Smoga Dia Yang Maha Kuasa mengabulkan doa2 ibundamu dek. Kelak jika doa nya terkabul, bahagiakanlah hari tuanya..," begitu harapan @prabu_andalusia.
"Semoga lulus dik, Ridho Allah terletak pada Ridho orang tua," respons @fadhlunsholeh.
"Terharu sehat2 ibu semoga anaknya lulus aamiin yaAllah," lanjut @endahdenok.